Rabu, 01 Oktober 2014

S1 Fisioterapi UMM

Program Studi S1 Fisioterapi merupakan satu-satunya S1 Fisioterapi di Jawa Timur, yang disiapkan untuk mencetak Sarjana Fisioterapi yang mampu memberikan layanan kesehatan untuk individu dan atau kelompok dengan mengembangkan, memelihara dan memulihkan gerak dan fungsi tubuh sepanjang daur kehidupan dengan keilmuan yang kokoh dan ketrampilan yang handal dan mampu menjawab tantangan globalisasi. 
Program S1 Fisioterapi memiliki dosen-dosen berkualifikasi S2 Fisioterapi, dengan disertai persiapan sarana laboratorium yang lengkap diantaranya
Laboratorium Anatomi, Laboratorium Terapi Manipulasi, Laboratorium Massage, Skill Lab. (meliputi laboratorium pemeriksaan, laboratorium Hidroterapi dan laboratorium Elektroterapi) dan Gymnasium. Laboratorium yang sedang dipersiapkan pengembangannya meliputi klinik pelayanan umum, klinik anti Aging dan kecantikan serta klinik fisioterapi. 

Pimpinan dan civitas akademika Universitas Muhammadiyah Malang memberikan dukungan penuh terhadap pembukaan Program Studi Fisioterapi. Dukungan itu berupa fasilitas, bantuan tenaga baik akademis maupun administratif dan akses informasi dan dana bagi pembukaan program studi ini. Program Studi Fisioterapi telah mempersiapkan berbagai sarana dan prasarana yang memadai. Ruang Kuliah beserta perlengkapan perkuliahan klasikal dan Laboratorium Komputer dan Bahasa Inggris yang terintegrasi telah tersedia. Sedangkan Laboratorium bidang keahlian fisioterapi juga telah tersedia, diantaranya :
Laboratorium Elektro Fisika


Laboratorium ini merupakan laboratorium dasar yang wajib dilalui oleh mahasiswa sebelum menuju pada kompetensi selanjutnya. Laboratorium ini di desain sebagai sumber belajar mahasiswa dengan menggunakan ragam alat praktek sebelum alat ini dipergunakan dan dijadikan sebagai alat bantu terapi bagi klien.
 

Laboratorium Manual Terapi

Laboratorium ini bertujuan memberi kesempatan pada mahasiswa untuk mempelajari tehnik assessment dan pengukuran, pemeriksaan osteo-kinematika dan artro-kinematika sendi, pemeriksaan isometrik dan MMT otot, tehnik atau metode intervensi secara manual pada penderita. Manual terapi ini dapat diterapkan pada sendi perifer maupun sendi-sendi vertebrae serta skill tentang massage.

Gymnasium

Laboratorium ini mengajarkan pada mahasiswa tentang latihan kebugaran untuk menjaga fungsi mekanis tubuh, mahasiswa dapat belajar tentang dasar-dasar pergerakan seperti ROM aktif dan pasif serta bagaimana pemeliharaan gerak dan peningkatan kembali fungsi gerak dan ketahanan otot.

  

Laboratorium Pediatri

Laboratorium ini mengajarkan pada mahasiswa tentang pembelajaran maupun praktek klinis pada kondisi kasus-kasus pada anak-anak. Laboratorium pediatri menunjang mahasiswa untuk menetapkan berbagai teknik stimulasi untuk tumbuh kembang anak, dan berbagai teknik fisioterapi untuk kondisi pediatrik.
  

Laboratorium Skill Fisioterapi

Laboratorium ini bertujuan untuk mengenalkan mahasiswa terhadap pengembangan tindakan fisioteraphy pada berbagai kasus pediatri, geriatri, obsgyn, musculosceletal dan kardiopulmonal.
  



Laboratorium Pool Therapy

Laboratorium Pool Therapy Prodi Fisioterapi UMM tergolong baru di lingkungan Prodi, menyusul diakuisisinya Taman Rekreasi Sengakaling oleh UMM pada akhir Tahun 2013. Laboratorium ini bertujuan memberikan pengajaran tentang treatment yang dilakukan oleh fisioterapis didalam kolam renang.



Sumber:http://fisioterapi.umm.ac.id/home.php?c=7008&lang=id 
 


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar